Cek Prakiraan Cuaca Bali dan Sekitarnya Hari Sabtu, 3 Januari 2026, Berawan Sepanjang Hari!
Prakiraan Cuaca di Bali dan Sekitarnya Hari Ini 3 Januari 2026.--Pixabay
DENPASAR, DISWAYBALI.ID – Cuaca di wilayah Bali pada Sabtu, 3 Januari 2026, diprediksi akan didominasi oleh kondisi cerah berawan sepanjang hari.
Awan yang tampak cenderung tipis sehingga cahaya matahari masih dapat menembus dan membuat aktivitas luar ruangan tetap terasa nyaman.
Mengacu pada prakiraan BMKG, cuaca cerah berawan diperkirakan berlangsung sejak pagi hingga malam hari.
BACA JUGA:Ramadhan Tinggal Hitungan Hari! Ini Prediksi Awal Puasa 1447 H
Meski begitu, masih terdapat potensi hujan ringan yang bersifat lokal dan sesekali, namun intensitasnya rendah serta tidak terjadi secara merata.
BMKG juga mengingatkan masyarakat dan wisatawan untuk terus memantau informasi cuaca terbaru.
Sebagai langkah antisipasi, disarankan membawa perlengkapan pelindung sederhana seperti payung atau jas hujan ringan saat beraktivitas di luar ruangan.
Sementara itu, suhu udara di Bali diperkirakan berada di kisaran 21–25 derajat Celsius dengan tingkat kelembapan sekitar 62 hingga 98 persen.
BACA JUGA:Neon Gear dan Laser Show Warnai GWK Bali Countdown 2026
Cek Informasi Prakiran Cuaca Bali Hari Ini
Berikut prakiraan cuaca Bali Sabtu, 3 Januari 2026 berdasarkan informasi dari BMKG.
Jembrana:
- Cuaca: Cerah Berawan
- Suhu Udara: 24–24 °C
- Kelembaban Udara: 95–96%
Tabanan:
- Cuaca: Cerah Berawan
- Suhu Udara: 22–23 °C
- Kelembaban Udara: 92–92%
Badung:
- Cuaca: Cerah Berawan
- Suhu Udara:24–25 °C
- Kelembaban Udara: 91–92%
BACA JUGA:Akhir Tahun 2025, Kunjungan Wisatawan Domestik ke Bali Menurun
Gianyar:
- Cuaca: Cerah Berawan
- Suhu Udara: 23–24 °C
- Kelembaban Udara: 87–87%
Klungkung:
- Cuaca:Cerah Berawan
- Suhu Udara: 25–25 °C
- Kelembaban Udara: 77–78%
Bangli:
- Cuaca: Cerah Berawan
- Suhu Udara: 21–21 °C
- Kelembaban Udara: 94–95%
Karangasem:
- Cuaca: Cerah Berawan
- Suhu Udara: 22–30 °C
- Kelembaban Udara: 62–98%
Buleleng:
- Cuaca: Cerah Berawan
- Suhu Udara: 24–32 °C
- Kelembaban Udara: 66–92%
Kota Denpasar:
- Cuaca: Cerah Berawan
- Suhu Udara: 25–32 °C
- Kelembaban Udara: 53–90%
Demikian informasi terkait prakiraan cuaca di Bali dan sekitarnya Sabtu, 3 Januari 2026.
Sumber: