Viral Bule Buang Sampah Sembarangan di Depan Vila Munggu Bali, Dihukum Nyapu oleh Aparat Desa

Viral Bule Buang Sampah Sembarangan di Depan Vila Munggu Bali--Tangkapan Layar Instagram
DENPASAR, DISWAY.ID - Viral seorang bule diduga sengaja membuang sampah sembarangan di depan vila di kawasan Munggu, Kecamatan Mengwi, Badung, Bali.
Sontak, aksi bule pria ini membuat geram warga setempat dan melaporkannya ke aparat desa. Warga Negara Asing (WNA) yang tak diketahui namanya itu kabarnya sudah meminta maaf kepada warga.
Karena itu, sebagai hukuman, aparat desa meminta agar bule tersebut menyapu dan memungut kembali sampah yang dia hamburkan dan Kembali dimasukan ke tong sampah.
BACA JUGA:Remaja Karangasem Hilang sejak Perayaan Galungan, Ditemukan sedang Bersama Kekasih di Badung
BACA JUGA:Seorang Kakek Tewas usai Terseret Arus Pantai Biaung Bali saat Menjala Ikan
Dari video yang beredar di medsos, pria asing itu terlihat tengah membuang sampah berwadah kardus ke depan halaman vila yang memang berhadapan langsung dengan tempat tinggalnya.
Lalu, beberapa saat kemudian, sejumlah warga pun datang dan mengecam aksinya tersebut.
Bule yang memakai kaus hitam itu kemudian menyapu lagi sampah yang dia buang.
Menurut keterangan dalam video, insiden ini memang pernah terjadi dua kali.
Sebelumnya, pemilik video menyebutkan bahwa bule tersebut juga sempat menaruh empat kantong yang berisikan sampah depan rumah warga.
"Setelah cek CCTV, diketahui bahwa oknum WNA yang meletakkan sampah tersebut dan dikembalikan oleh warga ke depan rumah oknum WNA itu. WNA itu tidak terima, dan membalas menghamburkan sampahnya di depan rumah warga (seperti pada video)," demikian keterangan dari video viral itu.
Adapun, Perbekel Munggu I Ketut Darta membenarkan insiden yang terjadi di lingkungannya.
Selain itu, video yang beredar di media sosial hingga viral ini memang sengaja disebarkan oleh warga setempat.
Sumber: