Viral! Video Nathalie Holscher Disawer Duit Sambil Dipeluk Cewek saat Nge-DJ, Tuai Kecaman Netizen

Kamis 22-05-2025,10:48 WIB
Reporter : Hasyim Ashari
Editor : Hasyim Ashari

DENPASAR, DISWAYBALI.ID - Nathalie Holscher kembali menjadi sorotan publik setelah sebuah video yang menampilkan dirinya disawer uang oleh seorang perempuan sambil dipeluk saat tampil sebagai DJ viral di media sosial.

Insiden ini terjadi saat Nathalie mengisi acara di sebuah tempat hiburan malam (THM) di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan, pada 12 April lalu.

BACA JUGA:Laporan Nikita Mirzani ke Razman Nasution Atas Dugaan Penyebaran Data Pribadi Resmi Dihentikan

Aksi Disawer dan Pelukan Tuai Pro-Kontra

Dalam video yang beredar, terlihat Nathalie tengah asyik memainkan musik di atas panggung ketika seorang perempuan mendekatinya, memberikan saweran uang, dan memeluknya. Momen tersebut langsung menuai berbagai reaksi dari netizen.

"Saweran Gila," tulis keterangan dalam video berdurasi 19 detik tersebut, dikutip Kamis 22 Mei 2025.

Sebagian besar menilai tindakan tersebut sebagai tidak pantas, sementara yang lain membela Nathalie dengan menyatakan bahwa sebagai DJ, interaksi semacam itu bukanlah hal yang luar biasa.

"Kasian ya hari-hari makan duit hasil beginian, naudzubillah," kata netizen.

"Untuk pengaturan FDJ di tempat begitu dan lagi perform, pakaiannya udah termasuk sopan ya. Terus mau dipeluk juga karena sama-sama perempuan, urusan orientasi seksual mah balik masing-masing," komentar seorang netizen.

BACA JUGA:Waduh! Aurelie Moeremans Alami Penyusutan Otak Imbas Pernah Kecelakaan Mobil

Sebelumnya Disawer ratusan Juta di Sidrap

Insiden ini bukan pertama kalinya Nathalie menjadi perbincangan. Sebelumnya, ia juga sempat viral setelah menerima saweran uang pecahan Rp50.000 dan Rp100.000 yang jumlahnya mencapai Rp150 juta saat tampil di klub malam yang sama di Sidrap. 

Video tersebut memicu kontroversi dan bahkan mendapat perhatian dari Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, yang mengaku merasa malu karena harus menerima teguran langsung dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) akibat viralnya video itu.

Nathalie Holscher: "Saya Hanya Melayani Pekerjaan"

Menanggapi kritik yang ditujukan kepadanya, Nathalie menyatakan bahwa ia hanya menjalankan pekerjaannya sebagai DJ yang diundang untuk mengisi acara di klub tersebut. Ia juga menolak untuk meminta maaf, dengan alasan bahwa banyak DJ lain yang juga menerima saweran di tempat hiburan malam di Sidrap. 

Kategori :