Siapa Donna Fabiola? Berikut Profil Selebgram yang Terseret Kasus Pengedaran Narkoba Jelang DWP Bali 2025
Profil Donna Fabiola selebgram yang terseret kasus narkoba jelang DWP Bali 2025--Instagram
DENPASAR, DISWAYBALI.ID - Nama Donna Fabiola mendadak menjadi banyak perbincangan usai tertangkap aparat kepolisian dan ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan peredaran narkoba menjelang festival musik Djakarta Warehouse Project (bali.disway.id/listtag/6827/dwp">DWP) di bali 2025.
Operasi penangkapan ini tidak hanya melibatkan Donna Fabiola, tetapi diketahui sang suami, Tigra Denres Sonda yang saat ini berstatus DPO karena diduga menjadi tersangka yang memberikan barang kepada Donna Fabiola untuk kembali diedarkan pada acara DWP.
Tertangkapnya Donna Fabiola membuat banyak publik yang mulai mencari tahu siapa Donna Fabiola dan mulai mencari profil Donna Fabiola. Maka dari itu, berikut profil singkat sekaligus kronologi singkat mengenai penangkapan Donna Fabiola.
BACA JUGA:Polisi Bongkar Jaringan Narkoba Jelang Festival DWP di Bali, Donna Fabiola Ikut Diamankan
Donna Fabiola merupakan seorang selebgram yang sebelumnya dikenal melalui aktivitasnya di media sosial, kini menjadi sorotan publik luas setelah namanya tercatat sebagai salah satu tersangka dalam kasus peredaran narkoba menjelang acara festival musik DWP di Bali 2025.
Peristiwa ini terjadi ketika Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri mengungkapkan sindikat narkoba yang melakukan transaksi di wilayah Bali menjelang festival musik elektronik terbesar di Asia Tenggara tersebut.
Penangkapan terhadap Donna Fabiola terjadi di kawasan Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Badung, Bali di mana polisi melakukan operasi penyamaran dan berhasil menangkapnya di area parkir sebuah kafe setelah transaksi narkotika disepakati.
Dalam kejadian tersebut, polisi menemukan berbagai barang bukti dalam mobil yang digunakan oleh Donna, termasuk kokain, pil ekstasi, ganja, dan MDMA. Menurut dari keterangan Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri, Brigadir Jenderal Polisi Eko Hadi Santoso, kini Donna ditetapkan sebagai tersangka dengan perannya sebagai pengedar narkoba jenis kokain dan MDMA.
Selain itu menurut keterangan dari Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri, Donna Fabiola mengaku bahwa dirinya mendapatkan barang dari sang suami, Tigra Denre Sonda yang kini telah berstatus Daftar Pencarian Orang (DPO) dalam kasus yang sama.
BACA JUGA:Menjelang Natal, Brimob Lakukan Sterilisasi di Gereja Katedral Denpasar
Kasus ini tidak hanya melibatkan satu individu karena sampai saat ini, Polisi berhasil menetapkan 17 orang sebagai tersangka dalam pengungkapan sindikat narkoba ini dan beberapa di antaranya ditangkap di lokasi yang berbeda-beda, tetapi masih di kota Bali.
Siapa Donna Fabiola?
Sebelum namanya mencuat dalam pemberitaan kasus narkoba, Donna dikenal sebagai selebgram dan publik figur di media sosial (Instagram: @donnafabiola_116) dengan puluhan ribu pengikut.
Aktivitasnya di Instagram sebagian besar menampilkan gaya hidup, keseharian, dan momen pribadi dengan keluarga dan hewan peliharaannya. Selain sebagai influencer, Donna Fabiola juga pernah terjun dalam dunia hiburan layar kaca, termasuk memerankan karakter dalam sitkom "Pondok Pak Cus" di salah satu stasiun televisi, serta tampil dalam beberapa FTV.
Beberapa unggahan yang kini menjadi sorotan publik karena memperlihatkan hubungan keluarga yang dimiliki dengan tokoh besar, seperti Prof. Dr. Subroto seorang mantan Menteri Pertambangan dan Energi era Orde Baru yang kerap dipanggil "Bapak" dalam konten media sosialnya.
Sumber: