PT Asana Graha Launching Project Azura Pasut, Buyer Luar Bali Difasilitasi Business Trip Gratis

CEO Asana Graha Nusantara, Agus Ari Gunawan (kanan) bersama salah satu partner bisnisnya di Amerika Serikat, belum lama ini.-Asana Graha-
TABANAN, DISWAYBALI.ID – PT Asana Graha Nusantara bakal meluncurkan proyek terbarunya bertajuk Azura Pasut pada Sabtu, 12 Juli 2025.
Bertempat di lokasi proyek yang terletak di Desa Pasut, Kecamatan Kerambitan, Kabupaten Tabanan, Bali.
Proyek kavling eksklusif itu menawarkan potensi investasi tinggi di kawasan pesisir barat Bali yang sedang berkembang, dengan konsep hunian yang cocok untuk pembangunan villa pribadi maupun sewa jangka pendek.
CEO PT Asana Graha Nusantara, Agus Ari Gunawan, menjelaskan bahwa peluncuran Azura Pasut menjadi langkah strategis perusahaan dalam menjawab kebutuhan pasar akan lahan yang legal, strategis, dan bernilai tinggi di kawasan wisata yang masih alami namun terus bertumbuh.
BACA JUGA:Menteri PKP Apresiasi Komitmen BTN Dukung Rumah Rakyat
"Kami melihat potensi besar di wilayah Pantai Pasut. Kawasan ini menawarkan kombinasi pemandangan laut, hamparan sawah, serta aksesibilitas yang semakin membaik. Azura Pasut kami rancang untuk menjawab kebutuhan pasar akan kavling yang siap bangun, ideal untuk villa atau properti investasi," ujarnya kepada disway.id, Kamis, 10 Juli 2025.
Sebagai bagian dari strategi pemasaran, PT Asana Graha Nusantara juga memberikan penawaran menarik bagi calon pembeli dari luar Bali berupa business trip gratis ke Bali. Fasilitas ini mencakup tiket perjalanan pulang pergi dan akomodasi selama kunjungan ke lokasi proyek.
"Kami ingin calon pembeli melihat langsung potensi lokasi ini. Karena itu, saat launching kami beri fasilitas perjalanan ke Bali secara gratis, termasuk tiket dan penginapan. Ini bentuk keseriusan kami untuk menghadirkan pengalaman investasi yang transparan dan nyaman," tambahnya.
Di samping itu, lanjut Agus, PT Asana Graha Nusantara juga menawarkan program kemudahan bagi customer yang ingin memiliki villa namum belum mempunyai dana cukup.
BACA JUGA:Tak Perlu ke Bukit Lagi, Warga Desa Enoraen Kini Bisa Nikmati Jaringan Telkomsel Langsung dari Rumah
Lewat PT Asana Graha Nusantara, customer bisa dengan membayar down payment (DP) sebesar 30 persen dari harga, kemudian sisanya menjadi tanggungan PT Asana Graha Nusantara.
"Jadi sisanya 30 persen biaya pembangunan villa sampai selesai akan kami tanggung. Customer bisa melunasi sisa 70 persen itu lewat hasil rental villa," pungkasnya.
Proyek Azura Pasut dipasarkan dalam bentuk kavling siap bangun dengan legalitas SHM dan akses jalan 6 meter. Lokasinya hanya beberapa menit dari Pantai Pasut, yang dikenal sebagai jalur ATV, lokasi foto pre-wedding, dan spot sunrise-sunset favorit wisatawan. Di sekitar proyek juga telah berdiri beberapa villa mewah dengan tingkat okupansi tinggi.
Sumber: